Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dampak adanya globalisasi terhadap Madrasah Aliah di Yayasan Pendidikan Ma’arif Sumber Agung OKU Timur sebagai Madrasah yang memiliki impian membentuk siswa yang Berilmu Amaliyah dan Beramal Ilmiah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan library research. Proses pengumpulan data dilakukan dengan mencari sumber-sumber yang terkait seperti buku, jurnal dan artikel yang terkait dengan penelitian. Adapun hasil dari penelitian ini adalah globalisasi memberikan dampak yang positif dan juga negatif bagi Madrasah Aliah di Yayasan Pendidikan Ma’arif Sumber Agung OU Timur. Untuk menghadapinya, maka perlu pengembangan Madrasah melalui aspek yaitu penyesuaian visi Madrasah di era globalisasi, Peningkatan kualitas guru, Pembelajaran student centered learning, tinjauan kurikulum yang sesuai dengan era, pemenuhan sarana dan prasarana, membuka kelas Internasional atau Madrasah Internasional, penjaminan mutu pendidikan, profesionalisme pimpinan, pendanaan pendidikan dan peran serta masyarakat.
Copyrights © 2023