Pusat Kota Kediri merupakan kawasan awal dalam morfologi kota Kediri yang merupakan pusat perdagangan yang dulunya merupakan kawasan persawahan. Selain itu, tipologi bangunan Kota Kediri dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti Kolonial, Tionghoa maupun Eropa. Seiring berjalannya waktu, area pusat Kota Kediri dipenuhi oleh street front pertokoan ruko tipikal di sepanjang jalan. Kualitas street front merupakan salah satu pembentuk identitas dan karakter kawasan. Penelitian bertujuan untuk mengetahui kualitas street front di kawasan Kediri Kota, dengan menganalisis pengaruh perkembangan kawasan terhadap kualitas street front dan mengidentifikasi tipologi yang menghasilkan kualitas street front tertentu. Penelitian dilakukan pada urban tissue seluas 1000 m x 1000 m di sekitar pusat Kota Kediri. Hasil penelitian menunjukan adanya berbagai macam kualitas street front pada kawasan tersebut. Pada kawasan ini, rata rata street front mendapat nilai acceptable sedangkan kualitas vibrant sangat sedikit. Kualitas vibrant didapatkan ketika adanya aktivitas, detail pada bangunan, fasad, fasilitas dan fungsi bangunan yang beragam.
Copyrights © 2023