Advances in Civil Engineering and Sustainable Architecture
Vol. 5 No. 2 (2023): Advances in Civil Engineering and Sustainable Architecture

Kajian Nilai Keberlanjutan pada Tatanan Massa Rumah Tradisional Bali

Georgeanne Elaine Suwondo (Universitas Kristen Petra)
Lilianny Sigit Arifin (Petra Christian University)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Di era ini, isu kelestarian lingkungan masih menjadi tantangan besar bagi umat manusia. Keberadaan dan kebutuhan manusia terbukti memberikan dampak negatif bagi bumi. Sebagai salah satu penyumbang kerusakan terbesar, adalah wajib bagi arsitektur untuk dipraktekkan dengan prinsip berkelanjutan. Prinsip berkelanjutan bertujuan untuk meminimalisir dampak negatif sambil memenuhi kebutuhan manusia semaksimal mungkin. Prinsip berkelanjutan ini bukanlah gagasan yang baru, melainkan sudah dipegang oleh nenek moyang kita. Penerapan prinsip ini dapat dilihat dalam bentuk macam-macam desain rumah tradisional di Indonesia, salah satunya rumah tradisional Bali. Tulisan ini mempelajari keunikan tatanan massa yang diterapkan pada rumah tradisional Bali dalam upaya mencapai keberlanjutan. Tulisan ini membandingkan dampak dari tatanan massa tersebut dengan parameter keberlanjutan. Hasil perbandingan menunjukkan bahwa tatanan massa rumah tradisional Bali memenuhi hampir semua kriteria keberlanjutan. Pola pembangunan dan tata ruang yang akan datang dapat mengacu pada rumah tradisional Bali.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ACESA

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Advances in Civil Engineering and Sustainable Architecture (ACESA) (ISSN: 2716-0890) is an open access international journal aims to provide a medium for the academic community to publish the latest research results in all fields of civil engineering and architecture. The journal is published ...