Setiap konsumen memiliki perbedaan dalam kegiatan pembelian suatu barang bisa melihat dari identitas produk, kualitas produk, bahkan daya tarik dari sebuah produk. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui brand identity pada digital branding Alika_Gold di instagram terhadap kebiasaan followers dalam keputusan membeli produk. Pendekatan penelitiannya menggunakan deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data primer menggunakan kuesioner tertutup, data sekunder penelitian ini menggunakan artikel, situs web, instagram, buku-buku yang sesuai dengan penelitian, dan jurnal online. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan WMS (weight, mean, score). Pengukuran hasil penelitian ini menggunakan skala likert. Hasil penelitian membuktikan brand identity pada digital branding Alika_Gold di instagram terhadap kebiasaan followers dalam keputusan membeli produk telah terbentuk dengan sangat setuju, dengan hasil analisis data brand identity memiliki kriteria penafsiran sangat setuju. indikatornya adalah cerminan sebuah brand. Indikator brand idendity memiliki nilai paling tinggi, yang menunjukkan bahwa Alika_Gold berhasil memasarkan produknya yakni minigold dan logam mulia, dengan menampilkan identitas merek dan juga mengedukasi konsumen dan followers agar menabung emas untuk investasi jangka panjang, dan Alika_Gold juga mampu mempertahankan merek produknya terlihat dari penggulangan pembelian yang dilakukan oleh konsumen.
Copyrights © 2022