Embrio Pendidikan: Jurnal Pendidikan Dasar
Vol. 8 No. 1 (2023): Embrio Pendidikan: Jurnal Pendidikan Dasar

DAMPAK PENGGUNAAN SMARTPHONE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA SD INPRESS PAROPO KOTA MAKASSAR

Septiani Rika (Universitas Bosowa)
Muhammad Yunus (Universitas Bosowa)
St Muriati (Universitas Bosowa)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2023

Abstract

Septiani Rika. 2022. Dampak Penggunaan Smartphoneterhadap Motivasi Belajar Siswa SD Inpres Paropo Kota Makassar. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Bosowa. Dibimbing oleh Prof. Dr. Muhammad Yunus, M.Pd. dan St. Muriati, S.Pd., M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Untuk mengetahui dampak positif dari penggunaan smartphone. (2) Untuk mengetahui dampak negatif dari penggunaan smartphone.(3) Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan smartphone terhadap motivasi belajar siswa.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SD Inpres Paropo Kota Makassar sebanyak 100 siswa, dengan jumlah sampel 33 siswa. Adapun teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angketdan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linearitas, regresi linear sederhana, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa smartphone dapat mempengaruhi motivasi belajar siswa SD Inpres Paropo Kota Makassar. Dampak positif, yaitu: mempermudah komunikasi, hiburan dan memperluas jaringan persahabatan. Dampak negatif, yaitu: smartphonemengganggu perkembangan anak, efek radiasi, mempengaruhi sikap dan perilaku siswa. Peneliti disarankan kepada guru dan orang tua siswa untuk senantiasa melakukan pengawasan dan mengontrol siswa dalam menggunakan smartphone untuk pembelajaran.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

embriopendidikan

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Embrio Pendidikan: Jurnal Pendidikan Dasar adalah Jurnal yang Diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (p-ISSN 2528-357X| e-ISSN 2961-8495) adalah jurnal ilmiah yang terbit dua kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini terbit secara offline sejak 2016 dan online sejak ...