Otentik's : Jurnal Hukum Kenotariatan
Vol 5 No 2 (2023): Juli

PEMBATALAN KONTRAK SECARA SEPIHAK DALAM TRANSAKSI E-COMMERCE

Radiasca Banjarnahor (Program Studi Hukum Ekonomi Universitas Indonesia)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2023

Abstract

Pembahasan dalam penelitian ini adalah mengenai pembatalan sepihak yang dilakukan platform market place lazada beserta dampaknya bagi konsumen. Pembatalan yang dilakukan oleh Lazada bukan tanpa alasan namun memiliki faktor-faktor yang melatarbelakangi sehingga terjadi pembatalan tersebut. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui bentuk tanggung jawab Pihak penjual yang membatalkan perjanjian secara sepihak melalui e-commerce setelah adanya kesepepakatan para pihak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian normatif dengan tipe penelitian library research (studi kepustakaan) dengan metode penelitian yuridis normatif. Hasil dari penelitian ini terdapat faktor-faktor dalam pembatalan sepihak yang dilakukan yaitu isi dari perjanjian baku, ketersediaan produk, pengiriman, dan perilaku konsumen. Pembatalan sepihak ini dinilai melanggar hak konsumen dan kewajiban Lazada sebagai pelaku usaha jika ditinjau dari Undang-Undang Perlindungan Konsumen.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

otentik

Publisher

Subject

Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Hukum Kenotariatan Otentik's merupakan jurnal yang memuat artikel-artikel mengenai hukum kenotariatan. Jurnal ini diterbitkan oleh Program Studi Kenotariatan Program Magister Universitas Pancasila, dan dimaksudkan untuk menjadi media pengembangan dan penyebarluasan pemikiran di bidang hukum ...