Serulingmas Health Journal (SHJ)
Vol. 3 No. 1 (2023): Juni

ANALISIS KEBUTUHAN PETUGAS REKAM MEDIS BERDASARKAN METODE WORKLOAD INDICATOR OF STAFFING NEED DI RUMAH SAKIT UMUM HIDAYAH PURWOKERTO

Rahaju Ningtyas (Politeknik Yakpermas Banyumas)
Christina Trisnawati Setiawan (Politeknik Yakpermas Banyumas)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Rumah Sakit Umum Hidayah Purwokerto dari hasil observasi terdapat permasalahan khususnya pada bagian rekam medis terkait tingkat beban kerja petugas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya beban kerja petugas rekam medis untuk menghitung kebutuhan tenaga dengan metode WISN. Jenis penelitian ini adalah deskriptif menggunakan mixed methods. Penelitian ini dilaksanakan di unit rekam medis Rumah Sakit Umum Hidayah Purwokerto dari bulan Januari-April 2023. Populasi berjumlah 6 petugas dan menggunakan total sampling. Cara pengumpulkan data dengan observasi dan wawancara. Analisis data penelitian dilakukan secara deskriptif. Hasil penelitian ditemukan, kualifikasi SDM tidak sesuai (100%), waktu kerja tersedia sesuai (231 hari/tahun), Standar beban kerja tidak sesuai, standar waktu kelonggaran sesuai, kebutuhan SDM tidak sesuai untuk kebutuhan ideal SDM di masing-masing sub bagian adalah pendaftaran rawat jalan, rawat inap dan IGD 5 orang, assembling 2, coding 1, analising dan reporting 2, filling 2. Kesimpulan berdasarkan hasil perhitungan dengan WISN pada Rumah Sakit Umum Hidayah Purwokerto beban kerja cukup tinggi dan diperlukan penambahan petugas rekam medis.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

shj

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Serulingmas Health Journal (SHJ) merupakan jurnal yang berisi artikel hasil penelitian, dan atau kajian pustaka dalam bidang ilmu kesehatan secara umum. Tujuan utama penerbitan jurnal SHJ adalah menyediakan sarana publikasi bagi para dosen, akademisi dan peneliti untuk berbagi pengetahuan dan ...