Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem manajemen sumber daya manusia terhadap perilaku proaktif dan inovasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Metode penelitian didasarkan pada filosofi positivisme, dan digunakan untuk meneliti populasi dan sampel tertentu, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data kuantitatif. Tehnik analisis data dan uji hipotesis menggunakan Program SEM-PLS melalui software WarPLS 8.0. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Global Riau Data Solusi, sampel penelitian yaitu seluruh populasi dijadikan sampel penelitian sebanyak 67 orang. Dari hasil pengujian hipotesis dapat disimpulkan bahwa sistem manajemen sumber daya manusia berpengaruh positif signifikan terhadap perilaku proaktif, sistem manajemen sumber daya manusia berpengaruh positif signifikan terhadap inovasi, perilaku proaktif berpengaruh positif signifikan terhadap inovasi, dan perilaku proaktif terbukti sebagai variabel mediasi antara sistem manajemen sumber daya manusia dengan inovasi. Dengan demikian penerapan sistem manajemen sumber daya manusia yang efektif akan mempengaruhi peningkatan perilaku proaktif dan inovasi
Copyrights © 2023