Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan dan produksi tanaman kacang hijau (Phaseolus radiatus L.) terhadap pemberian pupuk kandang burung puyuh dan ekstrak eceng gondok. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial dengan 2 faktor, faktor pertama Pupuk Kandang Burung Puyuh (P) dengan 4 taraf yaitu: P0 = kontrol, P1 = 84 g/ tanaman, P2 = 168 g/ tanaman, P3 = 252 g/ tanaman dan faktor kedua yaitu faktor Ekstrak Eceng Gondok (E) dengan 4 taraf yaitu: E0 = kontrol, E1= 20 ml/ liter air, E2= 40 ml/ liter air, E3=60 ml/ liter air. Terdapat 16 kombinasi perlakuan yang diulang 3 kali menghasilkan 48 percobaan, jumlah tanaman per plot 12 tanaman dengan jumlah tanaman sampel 4 tanaman, jumlah tanaman seluruhnya 576 tanaman. Parameter yang diukur adalah tinggi tanaman (cm), luas daun (daun), jumlah cabang (cabang), umur berbunga (hari), jumlah polong per tanaman (polong), berat kering biji per tanaman (g), berat kering biji per plot (g), berat 100 biji kering(g), indeks panen.
Copyrights © 2023