Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan keahlian dan kemampuan pembuatan aplikasi mobile. Pada saat ini penggunaan aplikasi mobile semakin banyak digunakan, tetapi sebaliknya materi pembelajaran di bidang komputer di tingkat SMA masih dirasakan kurang memadai. Oleh karena itu SMAK 2 BPK Penabur Pasirkaliki Bandung bekerjasama dengan Program Studi Sistem Komputer Universitas Kristen Maranatha membuat pelatihan ini. Materi yang diberikan adalah pembuatan aplikasi mobile menggunakan MIT App Inventor dan aplikasi mobile berbasis web. Metode pelatihan menggunakan sistem daring dengan sebanyak tiga kali pertemuan. Para peserta pelatihan telah berhasil membuat aplikasi mobile sesuai dengan materi pelatihan. Para peserta pelatihan merasakan pentingnya materi tersebut dan dirasakan dapat diaplikasikan dan kehidupan sehari-hari. Para peserta pelatihan juga menilai bahwa narasumber memiliki kapabilitas dalam materi dan penyampain materi pelatihan dengan baik.
Copyrights © 2023