Multilateral: Jurnal Pendidikan Jasmani Dan Olahraga
Vol 22, No 3 (2023): October

Pengembangan aktivitas jasmani siswa sekolah dasar kelas atas melalui permainan lempar kejar bola: Studi keefektifan pembelajaran PJOK

Sakti Abrian Pratama (Universitas Negeri Surabaya)
Advendi Kristiyandaru (Universitas Negeri Surabaya)
Anung Priambodo (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
21 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran PJOK siswa sekolah dasar kelas atas melalui model permainan yang terdiri dari 8 jenis permainan (1) Lempar Kejar Bola Melingkar, (2) Lempar Kejar Bola Persegi, (3) Lempar Kejar Bola Zig-Zag, (4) Lempar Kejar Bola Memanjang, (5) Lempar Kejar Bola Segitiga, (6) Lempar Kejar Bola Segi Lima, (7) Lempar Kejar Bola Segi Enam, (8) Lempar Kejar Bola Segi Delapan. Adapun penelitian pengembangan ini menggunakan metode R&D dari Borg & Gall dengan sepuluh tahapan yang dilakukan oleh peneliti. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan sampel 15 siswa untuk uji coba kelompok kecil dan 95 siswa untuk uji coba kelompok lapangan. Hasil validasi produk dari ahli pembelajaran mendapatkan persentase 60% yang berarti VALID dan dari ahli media pembelajaran mendapatkan persentase 60% yang berarti VALID. Hasil tes yang dilakukan pada uji coba kelompok kecil terdapat 8 orang memperoleh nilai 40-58% yang berarti (cukup), dan 7 orang mendapatkan nilai 60-79% yang berarti (baik). Untuk uji coba lapangan terdapat 4 orang memperoleh nilai 40-58% yang berarti (cukup), 13 orang dengan rentang nilai 60-79% yang berarti (baik), dan 93 orang mendapatkan rentang nilai > 80 yang berarti (sangat baik).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

multilateralpjkr

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan Jasmani dan Olahraga diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat, Jurnal ini terbit dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember, berisi artikel hasil penelitian dan kajian analisis kritis setara ...