Fashohah : Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa Arab
Vol 3 No 2 (2023)

PENGEMBANGAN MEDIA POP UP BOOK DALAM PENGUASAAN KOSAKATA BAHASA ARAB DI MTS AL-MUSLIMUN NW TEGAL




Article Info

Publish Date
26 Aug 2023

Abstract

ABSTRAK Media Pop-Up Book merupakan sebuah alat peraga tiga dimensi yang dapat menstimulasi imajinasi anak serta menambah pengetahuan sehingga dapat mempermudah anak dalam mengetahui penggambaran bentuk suatu benda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh dari penggunaan media pop up book dalam proses penguasaan kosakata bahasa Arab siswa kelas IX Khusus MTs Al-Muslimun NW Tegal. Jenis pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Penelitian ini berlokasi di MTs Al-Muslimun NW Tegal, beralamat di Jalan Pariwisata Desa Meninting, Kec. Batulayar Kabupaten Lombok Barat. Objek penelitian ini adalah siswa kelas IX Khusus MTs Al-Muslimun NW Tegal. Peneliti memperoleh data penelitian melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media pop up book  telah memberi pengaruh yang positif dalam penguasaan kosakata bahasa Arab siswa kelas IX Khusus MTs Al-Muslimun NW Tegal. Pengaruh tersebut berupa penguasaan kosakata dalam bahasa Arab. Antusias, semangat, keaktifan, serta hasil penilaian tugas yang meningkat membuktikan bahwa media pop up book berpengaruh baik dalam penguasaan kosakata bahasa Arab siswa di kelas IX Khusus MTs Al-Muslimun NW Tegal.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

fashoha

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Fashohah is a journal that publishes original papers researching in Arabic teaching and learning. It is published by the Department of Arabic Language Education, Universitas Islam Malang, Indonesia. This journal is indexed in Google Scholar. Since Volume 1, the journal has regularly published twice ...