JURNAL FISIKA
Vol 13, No 1 (2023)

Pengaruh Ketebalan Lapisan Film Tipis TiO2 Nanopartikel terhadap Sifat Optik dan Listrik Sel Surya Perovskite CH3NH3PbI3

Rastiadi, Hasna Aisyah (Unknown)
Suhendi, Endi (Unknown)
Prima, Eka Cahya (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Sel surya perovskite merupakan sel surya yang memanfaatkan proses fotoelektrokimia dalam mengubah energi foton menjadi energi listrik, yang ramah lingkungan, fabrikasi mudah, dan biaya penelitian rendah. Penelitian ini difokuskan pada penentuan variasi ketebalan dari lapisan film tipis TiO2 sebagai ETL serta pengaruhnya terhadap sifat optik dan sifat listrik pada sel surya perovskite. Karakterisasi sifat optik diperoleh dari hasil absorbansi menggunakan UV-Vis Spectrophotometer, sedangkan karakterisasi sifat listrik meliputi nilai ???, ??, ???, dan ? menggunakan Standard Solar Simulator 1.5 AM. Hasil variasi ketebalan lapisan TiO2 sebesar 41,75 µm, 28,50 µm, 19,00 µm, dan 10,00 µm berdasarkan kecepatan spin coating 3000 rpm, 4000 rpm, 5000 rpm, dan 6000 rpm selama 20 detik yang menghasilkan formulasi setiap 1 rpm dari spin coating dihasilkan ketebalan sebesar -0,0105 + 71,95 µm. Nilai absorbansi tertinggi sebesar 2,83 a.u didapatkan pada sampel dengan ketebalan 41 µm. Nilai efisiensi tertinggi sebesar 1,26 x 10-7% pada sampel dengan ketebalan 10 µm, dengan nilai ??? 0,30 x 10-6 mA/cm2, ??? 0,0656 V, FF 23 %. Sifat listrik dari sel surya perovskite dipengaruhi oleh ketebalan lapisan TiO2, semakin tipis lapisan TiO2 semakin tinggi nilai efisensi yang dihasilkan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jf

Publisher

Subject

Physics

Description

Terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November. Berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian dan kajian konseptual Fisika Teoritik, Fisika Material, Fisika Medik, Fisika Nuklir, Fisika Komputasi dan Fisika ...