REZ PUBLICA
Vol 9, No 1 (2023): Maret-Mei

DAMPAK KEBIJAKAN PEMUTIHAN PAJAK TERHADAP PENERIMAAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR (STUDI PADA BADAN PENDAPATAN DAERAH PROVINSI SULAWESI TENGGARA DI KOTA KENDARI) "The Impact of the Tax Bleaching Policy on Motorized Vehicle Tax Receipts (Study on the UPT Provincial Revenue Agency in Kendari City)

Sulfadly Sulfadly (Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Halu Oleo)
Syamsul Alam (Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Halu Oleo)
La Manguntara (Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini berupaya untu mengetahui dampak kebijakan pemutihan pajak terhadap penerimaan pajak kendaraan bermotor pada UPTD SAMSAT Badan Pendapatan Provinsi Sulawesi Tenggara Wilayah Kota Kendari, dan untuk mengetahui dampak kebijakan pemutihan pajak kendaraan terhadap minat wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor pada UPTD SAMSAT Badan Pendapatan Provinsi Sulawesi Tenggara Wilayah Kota Kendari. Penelitian ini menggunakan teknik penelitian kualitatif. Dalam penelitian ini, observasi, wawancara, dan studi dokumentasi digunakan sebagai metode pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dampak kebijakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor tidak berpengaruh signifikan dalam meningkatkan penerimaan pajak daerah di UPTD SAMSAT Badan Pendapatan Provinsi Sulawesi Tenggara Wilayah Kota Kendari. Karna pada dasarnya dengan adanya kebijakan pemutihan pajak kendaraan bermotor seharusnya mampu meningkatkan jumlah penerimaan pajak kendaraan dibandingkan dengan tahun-tahun biasa ketika tidak dilakukan pemutihan pajak kendaraan. Dilihat dari perbandingan antara tahun dilaksanakan pemutihan pajak kendaraan dengan tahun biasa tidak terdapat peningkatan yang cukup signifikan dimana jumlah penerimaan pajak kendaraan bermotor yang melakukan pemutihan dan realisasi penerimaan pajak kendaraan bermotor hampir sama saja dan tidak adaperbedaan yang cukup jauh. Minat wajib pajak rendah dan kurang disiplin dalam menyelesaikan kewajiban pajak. Hampir rata-rata wajib pajak sengaja menunggu kebijakan pemutihan yang dikeluarkan oleh pemerintah. Hal tersebut justru membuat para wajib pajak tidak disiplin dalam menunaikan kewajiban pajak. Adanya keringan tidak membayar denda pajak menjadikan motivasi dari para wajib pajak lebih ingin melakukan pemutihan dibandingkan membayar pajak tepat waktu di UPTD SAMSAT Badan Pendapatan Provinsi Sulawesi Tenggara Wilayah Kota Kendari. Sehingga hal tersebut menjadi salah satu penyebab minat masyarakat dalam membayar pajak tepat waktu menjadi menurun.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

rezpublica

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Rez Publica sebagai jurnal yang diterbitkan oleh jurusan Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo mempublikasikan berbagai karya tulis ilmiah berupa hasil penelitian sebagai penunjang bagi segenap civitas akademika dalam pengembangan ilmu pengetahuan ...