Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini sangat pesat, terutama dalam bidang teknologi elektronika yang sangat berpengaruh dalam kehidupan masyarakat untuk melangkah lebih maju, praktis dan simple. Robot window washing merupakan robot yang diciptakan untuk mempermudah pekerjaan jasa pembersih kaca gedung bertingkat dan meminimalisir risiko kecelakaan kerja. Robot tersebut dapat dikendalikan dari jarak jauh menggunakan mikrokontroler yang terhubung melalui aplikasi pada smartphone guna mengatur pergerakan robot. Pada penelitian ini menjelaskan tentang kendali kecepatan motor DC dari robot window washing. Salah satu sistem kendali kecepatan motor DC adalah mengontrol kecepatan motor DC sesuai dengan perintah yang diberikan. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa pengendalian kecepatan motor DC dengan PWMberbasis mikrokontroler ESP32 dapat mengatur kecepatan motor DC dengan menambah nilai PWM pada alat tersebut dan dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi nilai PWM, maka semakin cepat putaran motor yang dihasilkan. Kata kunci— Pengendalian, Kecepatan, Motor DC, PWM, Mikrokontroler ESP32
Copyrights © 2023