Identification Friend or Foe (IFF) merupakan sistem identifikasi yang dirancang untuk perintah dan pengkodean. IFF mampu membedakan teman dan musuh pada identifikasi pesawat yang mendekati sasaran. Sistem IFF mempunyai frekuensi kerja yang terpisah, satu untuk interrogator dan satu untuk receiver. Pada frekuensi kerja interrogator bekerja pada frekuensi 1.030 MHz dan frekuensi kerja receiver bekerja pada frekuensi 1.090 MHz. Antena ini bekerja pada frekuensi 1.030 MHz dan 1.090 MHz yang menggunakan mikrostrip dengan substrat FR4. Hasil dari realisasi antena didapatkan parameter return loss - 10.495 di frekuensi 1.030 MHz dan -10.242 di frekuensi 1.090 MHz. Dan VSWR 2.0344 di frekuensi 1.030 MHz dan 1.4846 di frekuensi 1.090 MHz. Dengan bandwidth yang didapat 75 MHz. Pola radiasi omnidirectional, dan polarisasi linier.Kata Kunci— dipol, IFF, antena mikrostrip
Copyrights © 2023