Jurnal Keperawatan Jiwa (JKJ): Persatuan Perawat Nasional Indonesia
Vol 11, No 4 (2023): November 2023

Studi Literatur: Nomophobia pada Mahasiswa Indonesia

Vivianti Dewi (Politeknik Kesehatan Jambi)
Triyana Harlia Putri (Fakultas Kedokteran, Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2023

Abstract

Smartphone merupakan salah satu produk kemajuan teknologi yang memiliki berbagai manfaat dan fungsi serta telah digunakan oleh masyarakat termasuk mahasiswa. Namun, penggunaan smartphone secara berlebihan dapat menyebabkan berbagai masalah psikologis termasuk Nomophobia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran nomophobia pada mahasiswa Indonesia. Metode studi literatur yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan framework SPIDER. Proses review artikel diperoleh dari beberapa database seperti Google Scholar, Garuda, Neliti, Pubmed, ScienceDirect, Sage, Research Gate, EBSCO. Teknik analisis hasilĀ  studi literatur menggunakan metode PRISMA dengan analisis konten dalam menganalisis artikel. Penelitian ini melaporkan 14 artikel yang telah dilakukan di beberapa kota di Indonesia menunjukkan bahwa mahasiswa pada umumnya mengalami nomophobia pada tingkat ringan hingga berat dan tidak ada artikel yang melaporkan mahasiswa yang tidak mengalami nomophobia. Secara umum karakterisrik responden mempunyai korelasi dengan nomophobia seperti self-control, fear of missing out, konsentrasi belajar dan kesepian yang memepengaruhi tingkat nomophobia pada mahasiswa di Indonesia terutama selama wabah COVID-19.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKJ

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan Jiwa publishes articles in the scope of mental nursing broadly but is limited, especially in the field of mental nursing in healthy groups, risks, and disorders. Articles must be the result of research, case studies, results of literature studies, scientific concepts, knowledge ...