Jurnal Inovasi Penelitian
Vol 4 No 4: September 2023

GAMBARAN KEPATUHAN MINUM OBAT, KONTROL TEKANAN DARAH, DAN LAMA SAKIT PADA PASIEN HIPERTENSI DERAJAT I

Diah Soniawati (Fakultas Kesehatan, Universitas Harapan Bangsa)
Suci Khasanah (Fakultas Kesehatan, Universitas Harapan Bangsa)
Danang Tri Yudono (Fakultas Kesehatan, Universitas Harapan Bangsa)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Tata laksana hipertensi penting dilakukan sejak pertama kali seseorang didiagnosa hipertensi derajat I. Penelitian-penelitian sebelumnya menunjukkan banyaknya pasien hipertensi yang tidak patuh terhadap pengobatan. Berdasarkan data, penderita hipertensi di Indonesia yang melakukan kontrol tekanan darah secara teratur di Puskesmas hanya sebesar 22,8%. Terdapat sebuah penelitian yang menjelaskan semakin lama seseorang menderita hipertensi maka tingkat kepatuhannya semakin rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran faktor kepatuhan minum obat, kontrol tekanan darah, dan lama sakit pada pasien hipertensi derajat I di wilayah kerja Puskesmas Kembaran 1 Purwokerto. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan metode deskriptif dengan teknik sampling ialah purposive sampling. Pasien yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi diambil sebagai sampel yakni sejumlah 34 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepatuhan minum obat pada pasien hipertensi derajat 1 di Puskesmas Kembaran 1 Purwokerto ialah pada kategori rendah (64,7%), kepatuhan kontrol tekanan darah pada pasien hipertensi derajat 1 di Puskesmas Kembaran 1 Purwokerto ialah sebagian tidak patuh (76,5%), dan lama sakit pada pasien hipertensi derajat 1 di Puskesmas Kembaran 1 Purwokerto ialah sebagian besar pada kategori kronis atau ≥ 6 bulan (73,5%).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Social Sciences

Description

"JIP” for JURNAL INOVASI PENELITIAN, published by Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram. Published in two formats, print and online, ISSN: 2722-9475 and the online version of ISSN 2722-9467, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: 1. Culture (a ...