Industrial Research Workshop and National Seminar
Vol 14 No 1 (2023): Vol 14 (2023): Prosiding 14th Industrial Research Workshop and National Seminar

Pengujian Non Destructive Test dan Destructive Test WPS untuk Product Tubular Lower Leg Jacket S420 G2+M Z35

Abdulloh , Moh.Joehan (Unknown)
Irawan, Benny Haddli (Unknown)
Mutiarani, Mutiarani (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2023

Abstract

Kualifikasi prosedur pengelasan WPS (Welding Procedure Specification) dibuat untuk memberikan panduan bagi juru las atau operator las dalam melaksanakan pengelasan yang memenuhi persyaratan standar dan kode. Parameter serta data hasil pengujian dari pengelasan yang dilaksanakan berdasarkan WPS dan dicatat sebagai PQR (Procedure Qualification Record). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah hasil test coupon dari PQR yang telah melalui WPT (Welding Production Test) diterima berdasarkan kode dan spesifikasi proyek. Welding Production Test yang dilakukan menggunakan proses SMAW (Shielded Metal Arc Welding) dan SAW (Submerged Arc Welding) dengan ukuran spesimen pelat S420 G2+M Z35 tebal 70 mm panjang 700 mm dan lebar 600 mm. Metode pengujian yang akan dilakukan mengunakan uji NDT (Non-Destructive Test) dan DT (Destructive Test). Pengujian NDT yang digunakan yaitu visual inspection, Magnetic Particle Test (MPT) dan Ultrasonic Test (UT). Pengujian DT yang digunakan yaitu tensile test (transverse), bending test (side bend), impact test, hardness test (vickers), dan macro test. Pengujian menggunakan kode standar AWS D1.1(2015) dan Client Specification F2-FOU-CON-SMO-PL-QA-00024. Hasil Pengujian Spesimen NDT dan DT yang dilakukan tidak ditemukan diskontinuitas pada hasil pengelasan dan diterima berdasarkan spesifikasi FORMOSA 2 Offshore Windfarm Project.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS) adalah forum diseminasi hasil-hasil penelitian sains terapan yang dilakukan setiap tahun di Politeknik Negeri Bandung. Forum ini merupakan ajang untuk saling bertukar informasi, pengetahuan, dan pengalaman antara pihak praktisi industri, ...