Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 14th University Research Colloquium 2021: Bidang Ekonomi dan Bisnis

Pengaruh Indikator Makroekonomi Terhadap Risk Profile Di Masa Pandemi Covid-19 Pada Unit Usaha Syariah (UUS)

Nurlaila, Leli (Unknown)
Yulian, Tri Nurindahyanti (Unknown)
Rahman, Kristanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Indikator Makroekonomi terhadap Risk Profile di masa pandemi covid-19 pada Unit Usaha Syariah (UUS). Populasi penelitian ini adalah Unit Usaha Syariah yang ada di Indonesia. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 20 Unit Usaha Syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Metode penentuan sampel dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data runtun (time series) secara triwulanan yaitu laporan triwulan periode Maret, Juni, September dan Desember 2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel Tingkat Inflasi, Tingkat suku Bunga dan ProdukDomestikBruto (PDB) tidak berpengaruh terhadap Non Performing Financing (NPF). Namun secara parsial variabel Tingkat Inflasi dan Tingkat SukubungatidakberpengaruhterhadapNon Performing Financing (NPF), dan variabel Produk Domestik Bruto (PDB) berpengaruh terhadap Non Performing Financing (NPF). Berdasarkan hasil penelitian ini maka saran untuk penelitian selanjutnya diharapkan untuk menambah variabel-variabel makroekonomi lainnya yang diperkirakan berpengaruh terhadapNon Performing Financing (NPF).

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...