Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 16th University Research Colloquium 2022: Bidang MIPA dan Kesehatan

Pengaruh Penggunaan Pati Umbi Porang (Amorphophallus Oncophyllus Prain Ex Hook.F) Sebagai Bahan Pengikat Pada Tablet Ekstrak Etanol Kulit Buah Menteng

Rosyada, Jihan Amrina (Unknown)
Rahmatullah, St. (Unknown)
Pambudi, Dwi Bagus (Unknown)
Ningrum, Wulan Agustin (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2023

Abstract

Porang (Amorphophallus oncophyllus Prain ex Hook.f) merupakan salah satu jenis talastalasan yang mengandung pati yang dapat digunakan sebagai bahan pengikat pada formulasi tablet. Kulit buah menteng mengandung zat yang bermanfaat sebagai antioksidan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh penggunaan pati umbi porang (Amorphophallus oncophyllus Prain ex Hook.f) sebagai bahan pengikat pada tablet ekstrak etanol kulit buah menteng. Penelitian ini menggunakan metode granulasi basah dengan konsentrasi pati 5%, 10% dan 15%. Evaluasi pada tablet yang dilakukan yaitu uji organoleptis, keseragaman bobot dan ukuran, kekerasan, kerapuhan serta uji waktu hancur. Analisis data dilakukan secara kualitatif dengan mengacu pada literatur persyaratan yang telah ditetapkan oleh BPOM RI. Kedua formula memenuhi syarat dalam uji evaluasi granul dan tablet. Hasil yang optimal yaitu terdapat pada formula III dengan konsentrasi amilum 15 %. Evaluasi granul meliputi uji kadar air 1,00 %, uji waktu alir 1,46 detik, uji sudut diam 14,57º, dan uji kompresibilitas 5,06 %. Evaluasi tablet meliputi uji organoleptis dengan bentuk bulat cembung dan warna putih tulang, uji keseragaman bobot dengan rata-rata 694,5 mg, uji keseragaman ukuran dengan diameter 1,80 cm dan tebal 0,80 cm, uji kekerasan 4,2-4,6 kg, uji kerapuhan 0,05 %, dan uji waktu hancur 11 menit 53 detik. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa penggunaan pati umbi porang (Amorphopallus oncophyllus Prain ex Hook.f) sebagai bahan pengikat berpengaruh terhadap sifat fisik tablet ekstrak etanol kulit buah menteng (Baccaurea racemosa (Reinw. ex Blume) Müll. Arg.)

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...