ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal
Vol 11, No 3 (2023): August

Pemilihan Virtual Hotel Operator: Metode Analytic Hierarchy Process (AHP) (Airbnb dan RedDoorz)

Arsita Leni Sefindri (Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta)
Jogiyanto Hartono M (Departemen Akuntansi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
15 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dalam menentukan kriteria utama dalam pemilihan virtual hotel operator pada pengguna Airbnb dan RedDoorz; dan menguji metode analytical hierarchy process dalam menentukan alternatif utama dalam pemilihan virtual hotel operator pada pengguna Airbnb dan RedDoorz. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kriteria utama pemilihan virtual hotel operator dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) ialah kriteria price memiliki prioritas tertinggi dengan nilai bobot sebesar 0,246, diikuti dengan kriteria usability 0,244, kriteria trust 0,239, kriteria information quality 0,151 dan terakhir memiliki nilai bobot terendah ialah kriteria customer relationship sebesar 0,119. Alternatif Airbnb mendapatkan prioritas tertinggi yang dipilih pengguna virtual hotel operator dengan nilai bobot sebesar 0,638 dan RedDoorz mendapatkan perolehan nilai bobot sebesar 0,362.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

ABIS : Accounting and Bussiness Information Systems Journal, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Akuntansi dan Sistem Informasi yang diterbitkan secara berkala satu tahun 4 kali yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus dan ...