Jurnal Pendidikan Guru Matematika
Vol 3, No 3 (2023): September

Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization untuk Meningkatkan Pemahaman Matematis Siswa

Satria Ibrahim (Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Khairun)
Joko Suratno (Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Khairun)
Hasriani Ishak (Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Khairun)



Article Info

Publish Date
11 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan Kemampuan Pemahaman Matematis siswa pada materi himpunan melalui model; kooperatif Tipe TAI 2) Mengetahui model kooperatif Tipe TAI dapat meningkatan kemampuan pemahaman matematis  siswa pada materi himpunan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa  kelas VII SMP Negeri 46 Halmahera Selatan  yang berjumlah 26 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah  kelas VII1 SMP Negeri 46 Halmahera Selatan yang berjumlah 26 siswa, jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan desaian penelitian yaitu One-Group Pretets-posttes design. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari soal tes untuk mengukur kemampuan pemahaman matematis siswa. Teknik tes berupa soal uraian yang terdiri dari 3 butir soal, dan analisis data yang digunakan adalah analisis deskripsif yaitu PAP skala 5, dan analisis inferensial one sampel t test. Hasil analisis data dengan PAP skala 5 diperoleh data tes akhir terdapat 15 siswa (15%) berkualifikasi memuaskan, 3 siswa (11%) berkualifikasi baik, 4 siswa (15%) berkualifikasi cukup, model kooperatif Tipe TAIdapat meningkatkan kemampuan pemahaman matematis siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

matematika

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan Guru Matematika (JPGM) merupakan jurnal pada bidang pendidikan yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Khairun. Jurnal ini menyediakan forum publikasi penelitian dalam pembelajaran matematika untuk seluruh jenjang pendidikan. Artikel-artikel yang ...