Masalah keamanan merupakan salah satu aspek paling penting dalam dunia teknologiinformasi, seperti keamanan data. Keamanan data merupakan isu krusial dalam era informasi yang semakin maju untuk melindungi data dari ancaman dan serangan siber, diperlukanlahpenggunaan algoritma kriptografi yang efektif dan andal. Oleh karena itu, Penelitian tentang algoritma keamanan data menjadi sangat penting untuk melindungi integritas, kerahasiaan, dan ketersediaan informasi. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan studi algoritma kriptografiyang umum digunakan pada keamanan data. Metode yang digunakan adalah Metode Komparasi dengan cara studi literatur dan analisis terhadap algoritma kriptografi modern,Dalam melakukan studi literatur, Peneliti mengumpulkan dan menganalisis publikasi, Penelitian, makalah, atau referensi lain yang relevan tentang algoritma kriptografi keamanan data yang memiliki kategori algoritma kriptografi kunci simetris seperti, Advanced EncryptionStandard (AES), Data Encryption Standard (DES), 3DES, Blowfish, beberapa algoritma ini memiliki kelebihan dan kekurangan oleh karena itu, pemilihan algoritma kriptografi harusdisesuaikan dengan jenis data yang akan dienkripsi dan level keamanan yang dibutuhkan.
Copyrights © 2023