Applied Environmental Science
Vol. 1 No. 1: (July) 2023

Pengaruh washing jeans terhadap lingkungan sekitar

Dine Nurdian (Universitas Pendidikan Indonesia)
Hertien Koosbandiah Surtikanti (Universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Desa Buninagara Kecamatan Kutawaringin memiliki potensi lokal dalam bidang industri celana jeans. Salah satu proses pembuatan celana jeans adalah pencucian (washing). Kegiatan washing memerlukan campuran berbagai bahan kimia, diantaranya : sodium hypochloric, deterjen, dan softener yang dapat mencemari lingkungan jika digunakan secara tidak tepat. Dalam penelitian ini peneliti menganalisa objek penelitian dengan menjelaskan situasi atau keadaan dengan memaparkan data yang didapat, lalu kemudian dianalisa hingga menghasilkan kesimpulan. Data yang digunakan oleh peneliti menggunakan data sekunder yang berasal dari bahan kajian secara kepustakaan serta menggunakan data primer sebagai bahan kajian permasalahan analisis di lapangan atau data yang diperoleh dari masyarakat untuk menguatkan data sekunder.  Dalam penelitian ini responden merasa keberadaan industri jeans tidak berpengaruh terhadap kesehatan dan keadaan sungai di sekitar, karena masyarakat menilai bahwa lingkungan bisa memperbaiki dirinya sendiri melalui proses alaminya, akan tetapi harus diingat bahwa kemampuan sungai untuk membersihkan diri dari bahan pencemar mempunyai batas-batas tertentu bergantung keadaan sungainya. Jika jumlah bahan pencemar di dalam sungai sedikit, maka proses purifikasi akan berjalan dengan baik, sebaliknya jika jumlah bahan pencemar di dalam sungai sangat besar, melebihi kemampuan sungai untuk melakukan purifikasi, maka proses purifikasi tidak dapat berjalan dengan baik, sehingga pencemaran air akan terjadi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

AES

Publisher

Subject

Environmental Science Other

Description

Applied Environmental Science (AES) adalah jurnal ilmiah yang didedikasikan untuk mendukung diskusi dan inovasi di bidang ilmu lingkungan, termasuk praktik dan studi kasus yang bertujuan untuk mewujudkan keberlanjutan lingkungan. AES berkomitmen untuk mempublikasikan jurnal yang tidak hanya kuat ...