Penelitian ini bertujuan untuk memberi kemudahan bagi anak usia dini dalam membantu anak memulai belajar membaca dengan lebih mudah dan menyenangkan. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Teknik pengumpulan data berupa kuisioner, wawancara dan observasi. Populasi penelitian ini adalah Taman Kanak-kanak di kota Curug, Tangerang. Sampel penelitiannya yakni tujuh puluh anak prasekolah berusia lima sampai enam tahun di TK Mutiara Cemerlang. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Media kartu kata dan kartu bergambar adalah cara yang efektif agar anak dapat mengingat dan memahami huruf – huruf dan kata yang baru dikenal. Dengan menggunakan media ini, guru dapat lebih mudah mengajarkan konsep membaca awal kepada anak, sehingga anak dapat lebih mudah memahaminya. Selain itu, media ini juga media ini membantu anak melatih konsentrasi belajar, membangkitkan semangat belajar, serta memberikan contoh kepada anak-anak untuk memanfaatkan barang bekas. Oleh karena itu, penggunaan media kartu kata dan gambar efektif digunakan dalam pembelajaran membaca awal anak usia dini.
Copyrights © 2023