Stunting adalah kondisi tinggi badan seseorang yang kurang dari normal berdasarkan usia dan jenis kelamin. Tinggi badan merupakan salah satu jenis pemeriksaan antropometri dan menunjukkan status gizi seseorang dan menunjukkan status gizi seseorang. Salah satu upaya dalam meningkatkan kualitas hidup manusia dan meningkatkan derajat kesehatan yang lebih baik perlu adanya upaya pencegahan stunting yang masih mengancam. Berdasarkan hasil riset kesehatan dasar (Riskesdas) tahun 2013 menunjukkan prevalensi stunting mencapai 37,2%. Hal ini menunjukkan bahwa balita di Indonesia masih banyak mengalami kurang gizi. Kejadian stunting pada Anak Balita merupakan suatu proses komulatif menurut beberapa penelitian, banyak factor yang menyebabkan terjadinya keadaan stunting pada anak. Factor penyebab stunting ini dapat disebabkan oleh factor langsung maupun tidak langsung. Factor langsung meliputi factor genetic, asupan gizi dan penyakit infeksi. Untuk factor tidak langsung meliputi pola asuh orang tua dan status ekonomi.
Copyrights © 2022