Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 4 (2023): Volume 4 Nomor 4 Tahun 2023

EFISIENSI REKRUTMEN KARYAWAN MELALUI MEDIA ONLINE DI PT INDOLIMA PERKASA PALEMBANG

Rina Oktaviana (Universitas Bina Darma)
Nadila Nadila (Universitas Bina Darma)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2023

Abstract

Perkembangan teknologi pada era revolusi industri telah menimbulkan transformasi pada dunia kerja terutama sistem rekrutmen dengan memanfaatkan sumber media online yang dinilai lebih efisien. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui apakah media online pada perusahaan PT Indolima Perkasa Palembang telah cukup efisien dalam membantu proses rekrutmen. Metode yang digunakan dalam penelitian, yakni observasi langsung dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat efisiensi penggunaan media online yang dikolaborasikan melalui kerjasama Media Partner ditunjukkan dengan peningkatan jumlah pelamar sesuai kualifikasi atau kriteria tenaga kerja yang dibutuhkan bila dibandingkan dengan hanya membagikan flyer melalui media sosial perusahaan saja. Selain itu, penggunaan media online juga disebut efisien karena dapat menekan biaya atas tenaga dan waktu untuk proses rekrutmen. Saran yang diberikan penulis, yakni PT. Indolima Perkasa Palembang diharapkan tidak hanya mempublikasi melalui Instagram perusahaan namun menambahkan metode publikasi melalui media online yang dekat dengan masyarakat, seperti instagram (Media Patner), dan website pencari kerja (job portal), seperti linkedin dan jobstreet dan juga untuk peneliti selanjutnya dapat membahas kembali penggunaan media online pada proses rekrutmen karyawan secara lebih kompherensif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...