Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Untuk mengembangkan media pembelajaran Videoscribe pada mata pelajaran sanitasi dan hygiene siswa kelas X Tata Kecantikan SMK Gelora Jaya Nusantara Medan. (2) Untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran Videoscribe pada mata pelajaran sanitasi dan hygiene siswa kelas X Tata Kecantikan SMK Gelora Jaya Nusantara Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah model penelitian dan pengembangan (Research and Development). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Tata Kecantikan SMK Gelora Jaya Nusantara Medan yang berjumlah 39 orang siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan angket. Uji validasi dilakukan oleh ahli materi dan ahli media. Kelayakan media diperoleh dari uji coba kelompok kecil berjumlah 5 orang, kelompok sedang berjumlah 10 orang dan kelompok besar berumlah 24 orang. Hasil penelitian pengembangan media Videoscribe menunjukkan bahwa hasil skor rata-rata dari ahli materi sebesar 94,1% termasuk dalam kriteria sangat baik dan hasil skor rata-rata dari ahli media sebesar 95,2% termasuk dalam kriteria sangat baik. Kelayakan produk diperoleh dari penilaian oleh kelompok kecil dengan skor rata-rata sebesar 83,2% termasuk dalam kategori baik, penilaian oleh kelompok sedang memperoleh skor rata-rata sebesar 88% termasuk dalam kategori sangat baik dan penilaian oleh kelompok besar memperoleh skor rata-rata sebesar 92,5% termasuk dalam kriteria sangat baik, dengan rata-rata nilai keseluruhan yaitu 93,8% termasuk kriteria sangat baik. Dapat disimpulkan bahwa media Videoscribe materi sanitasi pada peralatan dan ruang kerja perawatan wajah secara manual dinyatakan layak untuk digunakan dalam kegiatan pembelajaran oleh tenaga pendidik dan peserta didik.Kata Kunci : Media Pembelajaran, Videoscribe, sanitasi peralatan dan ruang kerja perawatan wajah manual.
Copyrights © 2023