Flawless
Vol 4, No 2 (2023): JURNAL FLAWLESS EDISI JUNI 2023

KELAYAKAN MASKER GEL PEEL OFF EKSTRAK KULIT PUTIH BUAH SEMANGKA DENGAN MINYAK KACANG ALMOND SEBAGAI PERAWATAN KULIT KERING

Aulia Ramadhani (Universitas Negeri Padang)
Hayatunnufus Hayatunnufus (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan  menganalisis bagaimana proses pembuatan masker gel peel off, menganalisis kelayakan ditinjau dari uji laboratorium dengan kandungan Vitamin C, Vitamin E, flavonoid,  pada masker gel peel off ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond untuk perawatan kulit kering dan  menganalisis kelayakan masker gel peel off ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond ditinjau dari tekstur, aroma, daya lekat (uji organoleptik) dan kesukaan panelis (uji hedonik) untuk perawatan kulit kering.  Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan desain penelitian eksperimen. Objek dalam penelitian ini adalah ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond dicampur dengan basis masker gel peel off. Jenis data menggunakan data primer dengan sumber data observasi, dokumentasi dan kuesioner. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, dokumentasi dan kuesioner. Penelitian ini menggunakan kuesioner/angket. Langkah-langkah untuk menganalisis data adalah teknik analisis deskriptif dan metode analisis.  Berdasarkan hasil uji organoleptik dan uji hedonik (kesukaan panelis) menunjukkan bahwa tekstur masker gel peel off ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond adalah sangat kental  pada persentase penilaian 57%, aroma masker gel peel off ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond adalah kurang beraroma  minyak almond pada persentase penilaian 57%, daya lekat masker gel peel off ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond adalah lekat pada persentase penilaian 57%, kesukaan panelis masker gel peel off ekstrak kulit putih buah semangka dengan minyak kacang almond adalah suka pada persentase penilaian 100%. Kata kunci: kelayakan, masker gel peel off, semangka, minyak kacang almond

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

flawless

Publisher

Subject

Arts Education

Description

FLAWLESS merupakan Jurnal Pendidikan Tata Rias FT Universitas Negeri Medan yang diterbitkan 2 kali dalam setahun. Jurnal Flawless memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual bidang pendidikan tata rias, teknologi tata rias, tata rias dan kecantikan. Topik utama yang diterbitkan ...