Naisha Frozen Food adalah agen retailer makanan beku di Kab. Sidoarjo. Usaha ini menghadapi risiko produk rusak saat pengiriman dari produsen. Produk rusak ini mengurangi penjualan dan menyebabkan kerugian. Naisha Frozen Food melakukan retur produk rusak untuk diganti. Jika risiko ini tidak ditangani, akan timbul masalah yang menghambat bisnis. Untuk mencegah risiko tersebut, peneliti menggunakan metode House of Risk (HOR) untuk mengidentifikasi risiko pada rantai pasok Naisha Frozen Food dan memberikan usulan mitigasi yang berguna untuk meminimalkan risiko dalam kegiatan rantai pasok. Hasil analisis HOR menunjukkan dua agen risiko dominan: A8 dan A10. Hasil analisis mitigasi HOR mengusulkan tindakan pencegahan seperti PA6 dan PA9. Analisis risiko dengan metode HOR membantu mengidentifikasi penyebab kerugian dan memberikan solusi untuk menangani agen risiko.
Copyrights © 2023