Jenang merupakan salah satu makanan yang banyak di jual oleh pedagang di pasar tradisonal. Jenang merupakan makanan yang terbuat dari gula merah dan memiliki banyak jenis olahan. Pada umumnya jika kita ingin membuat jenang maka kita butuh waktu yang lama untuk mengaduk santan dan gula merah, santan serta bahan lainnya. Untuk menghemat tenaga dan waktu saat pengadukan jenang maka diperlukan adanya alat pengaduk jenang ketan kapasitas 20 kg. Perancangan alat pengaduk jenang kapasitas 20 kg ini meliputi metode observasi, study literatur, desain alat dan perhitungan alat yang selanjutnya dilakukan pembuatan sesuai hasil desain. Penelitian ini menggunakan software autodesk inventor dan diperoleh hasil analisa dengan menggunakan bahan besi kanal berukuran 50 x 38 x 5 untuk rangka utama.
Copyrights © 2023