Home Economics Journal
Vol. 7 No. 2 (2023): October

PERBEDAAN MOTIF DAN PENCUCIAN YANG DI HASILKAN ECOPRINT TEKNIK POUNDING DAN STEAM

Adriani, Adriani (Unknown)
Sari, Lidia Novita (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kejelasan motif dan ketahanan luntur warna terhadap pencucian terhadap hasil ecoprint teknik pounding dan steam. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan objek penelitiannya berupa bahan katun primissima menggunakan ecoprint teknik pounding dan steam pada daun jati (tectona grandis) dengan mordan tawas. Jenis data dalam penelitian ini yaitu data primer dengan teknik pengumpulan data menggunakan uji organoleptik dengan instrumen penelitian berupa kuisioner. Teknik analisis data menggunakan persentase frekuensi dan analisis data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kejelasan bentuk motif yang dihasilkan ecoprint daun jati menggunakan teknik pounding adalah 86,7% panelis memilih kategori sangat jelas. Dan kejelasan bentuk motif yang dihasilkan ecoprint daun jati menggunakan teknik steaming adalah 86,7% panelis memilih kategori penilaian jelas. Kejelasan bentuk motif daun yang sangat jelas terletak pada teknik pounding. Teknik pounding memiliki presentase yang lebih tinggi dari pada teknik steam. Teknik ecoprint yang memiliki ketahanan luntur warna terhadap pencucian adalah teknik pounding. Terdapat perbedaan antara teknik pounding dan teknik steam pada ecoprint daun jati menggunakan mordan tawas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

hej

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Home Economics Journal adalah jurnal ilmiah sebagai wadah pertukaran, pengembangan, dan desiminasi ilmu pengetahuan dalam ruang lingkup pendidikan vokasional di bidang boga, busana, rias, pariwisata dan industri kreatif. ...