Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pertumbuhan ekonomi, penanaman modal dalam negeri dan upah minimum provinsi terhadap penyerapan tenaga kerja di Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2018-2021 secara parsial dan simultan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik analisa yang digunakan adalah regresi data panel dengan aplikasi Eviews 10. Setelah pengujian dilakukan hasil yang diperoleh adalah secara parsial pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja, penanaman modal dalam negeri berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja dan upah minimum provinsi berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Sedangkan secara simultan ketiga variabel memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja di Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2018-2021.
Copyrights © 2023