Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak mekanisasi pertanian terhadap perubahan ekonomi, sosial dan budaya komunitas petani sawah di Kabupaten Luwu, khususnya Desa To’Pongo. Metode pendekatan secara kualitatif dalam bentuk studi kasus digunakan dalam penelitian ini. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis deskrptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mekanisasi pertanian berdampak pada perubahan ekonomi, sosial dan budaya pada komunitas petani sawah di Desa To’Pongo’. Perubahan ekonomi komunitas petani, dapat dilihat pada peningkatan kualitas rumah dan perabotnya, meningkat sarana/alat-alat pertanian, sarana transportasi serta peningkatan gizi keluarga. Perubahan sosial, dapat dilihat pada peningkatan pendidikan formal anak, meningkatnya derajat kesehatan masyarakat, tetapi disisi lain terjadi pergesran nilai budaya dalam usahatani dari sistim gotong royong, beralih ke sistem upah, pergeseran nilai dari kepentingan bersama beralih kepada kepentingan individu/kelompok, serta merosotnya nilai kepercayaan sesama anggota masyarakat, namun menghargai dan menyetujui adanya spesialisi pekerjaan, gaya hidup komunitas petani, cenderung meniru gaya masyarakat kota, melalui penampilan, dan berbusana serta kecenderungan hidup konsumtif
Copyrights © 2016