Envirous
Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Envirous

PEMANFAATAN LARVA BLACK SOLDIER FLY DALAM PEMBUATAN BAHAN DASAR PAKAN AYAM

Allagan, Putri Maria Dermawati (Unknown)
Ratni JAR, Naniek (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2022

Abstract

Sampah yang diolah dengan tepat akan menciptakan sebuah energi baru yang bisa dimanfaatkan kembali tanpa harus merusak lingkungan yaitu menggunakan larva Black Soldier Fly (BSF) dalam mengolah sampah organik. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh sampah sisa makanan dan sampah campuran sayuran sawi putih dan kubis terhadap pertumbuhan larva BSF dan untuk mengetahui perbandingan kualitas kandungan larva BSF sebagai bahan dasar pakan ayam. Pada penelitian ini menggunakan larva BSF pada media sampah organik dengan lama hidup 5 hari. Dengan variasi pemberiaan sampah yaitu, 500gr, 1000gr, 1500gr, 2000gr, dan 2500gr. Pada sampah sisa makanan terjadi pengaruh terhadap pertumbuhan larva pada variasi 1000gr yaitu sekitar 678,84% dan pada sampah campuran sayuran terjadi pengaruh terhadap pertumbuhan larva pada variasi 1000gr yaitu sekitar 579,4%. Dan larva BSF menggunakan sampah organik ini memiliki nilai kandungan protein yang melebihi 30% sehingga memenuhi standar kandungan yang diatur dalam SNI 7783.2.2013 yaitu standar pakan ayam buras.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

envirous

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Public Health

Description

EnviroUS gives particular to manuscript submissions that employ integrated methods resulting to analyses that provide new insights in environmental engineering, science and management, particularly in the areas of: environmental planning and management; protected areas development, planning, and ...