Dismenore merupakan nyeri yang diderita wanita saat menstruasi. Dismenore yang dialami wanita mengakibatkan aktivitas sehari-hari terganggu dan menurunnya kinerja. Banyak wanita hanya mengatasinya dengan istirahat. Salah satu cara penangananya yaitu dengan melakukan kompres hangat. Celana dalam pereda dismenorea (CEDARRIS) merupakan inovasi produk dengan konsep kompres hangat yang digunakan untuk mengatasi nyeri menstruasi. Penggunaan celana dalam pereda dismenorea (CEDARRIS) tidak memakan waktu yang lama dan kerja fisik yang berat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui keefektifan penggunaan celana dalam pereda dismenorea (CEDARRIS) terhadap tingkat nyeri menstruasi. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan one group pretest-postest design. Jumlah responden sebanyak 30 mahasiswi putri Angkatan 2020 Keperawatan S1 Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Teknik sampling yang digunakan cluster random sampling. Analisis yang digunakan adalah Uji Wilcoxon dengan ?=0,05. Sebelum penggunaan celana dalam pereda dismenore (CEDARRIS) sebagian besar mahasiswi mengalami nyeri sedang dan sesudah penggunaan celana dalam pereda dismenore (CEDARRIS) sebagian besar mahasiswi berada pada skala nyeri ringan. Hasil uji Wilcoxon menunjukan nilai Z-score -4,690 dengan p value 0,000 (p < 0.05). Penggunaan celana dalam pereda dismenorea (CEDARRIS) efektif untuk mengurangi tingkat nyeri menstruasi pada mahasiswi Keperawatan S1 angkatan 2020 Universitas Muhammadiyah Purwokerto.
Copyrights © 2023