JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
VOL. 7 NOMOR 2 SEPTEMBER 2023 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)

Menghubungkan Akademik dan Industri, Peta Jalan Bisnis Digital: Ide Kreatif Bisnis Digital

Artika Arista (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
Muhammad Eka Purbaya (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)
Khairun Nisa Meiah Ngafidin (Institut Teknologi Telkom Purwokerto)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2023

Abstract

Dalam menghadapi era industi 4.0, lulusan perguruan tinggi dalam rumpun ilmu Informatika dan Komputer dituntut untuk dapat beradaptasi dengan perkembangan dan kebutuhan teknologi industri saat ini. Keterhubungan dan keselarasan (link and match) antara dunia pendidikan dan industri menjadi kunci dalam optimalisasi penyerapan tenaga kerja terampil. Tanpa adanya link and match, lulusan bisa menganggur. Industri pun juga berpotensi kehilangan peluang dalam penyiapan tenaga kerja. Untuk menjawab tantangan tersebut, program studi S1 Sistem Informasi Institut Teknologi Telkom Purwokerto, SUHU dan T-Lab menyelenggarakan Webinar Series “Link & Match Teknologi Informasi antara Dunia Akademik dan Kebutuhan Industri” dengan topik Digital Business Roadmap: Menggali ide kreatif bisnis digital. Kegiatan webinar ini dilakukan dengan metode presentasi atau ceramah dan metode pendampingan serta membagikan pengetahuan baru kepada peserta tentang Digital Business Transformation dan bagaimana menggali ide kreatif bisnis digital. Hasilnya peserta mampu memahami transformasi bisnis digital kemudian menggali ide kreatif bisnis digital untuk dapat dikembangkan dalam suatu proposal bisnis. Kemudian peserta juga didorong dan dimotivasi untuk ikut berpartisipasi dalam kompetisi ide bisnis digital.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) diterbitkan oleh Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, ...