Al-Muaddib : Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial & Keislaman
Vol 8, No 1 (2023): Al-Muaddib : Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial & Keislaman

STRATEGI KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH BERBASIS RELIGIUS DALAM MENINGKATKAN MUTU PENGELOLAAN MADRASAH ALIYAH SWASTA AMALIAH SUNGGAL

Nasution, Zuprianto (Unknown)
Tumiran, Tumiran (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2023

Abstract

Riset ini bertujuan untuk menjelaskan: (1) bagaimana mendesaign strategi kepimpinan kepala madrasah di MAS Amaliah Sunggal dalam meningkatkan mutu pengelolaan madrasah?, (2) bagaimana pelaksanaan strategi kepimpinan kepala madrasah di MAS Amaliah Sunggal dalam meningkatkan mutu pengelolaan madrasah?, dan (3) bagaimana pengontrollan mutu pembinaan pengelolaan madrasah. Riset ini menggunakan pendekatan kualitatif, sementara jenis riset ini adalah kajian kasus. Sumber data riset ini yaitu kepala madrasah dan beberapa orang guru. Metode collecting datanya adalah observation,interview, documentation. Teknik analisis dalam riset ini adalah (data reduction), (data display), dan (conclusion drawin/ verificat-ion). Hasil riset ini adalah sebagai berikut: 1) Merancang strategi kepimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan prestasi guru dilaksanakan dengan musyawarah yang melibatkan semua komponen sekolah berdasarkan analisis SWOT dan diterangkan dalam bentuk RKAM serta mempunyai arah dan sasaran. 2) Implementasi strategi kepimpinan kepala madrasah dalam meningkatkan prestasi guru, ditemukan program pelaksanaan, yakni program pengayoman kualitas internal sekolah yang melibatkan peningkatan mutu guru dari segi pembelajaran dan prestasi pendidik 3) Pengontrolan pengayoman kualitas pendidik dijalankan oleh kepala madrasah dan pengawas madrasah sebagai pemantau semua aktivitas pendidik. Pengayoman kualitas pendidik perlu dilaksanakan secara berkesinambungan dan disokong oleh semua komponen madrasah serta instrumen pengawasan perlu dilengkapi sebagai bahan untuk perbaikan

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

al-muaddib

Publisher

Subject

Education Other

Description

Al- Muaddib (Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial & Keislaman)adalah jurnal yang menampung publikasi ilmu sosial dan keislaman, baik itu artikel maupun hasil penelitian dari Dosen, Mahasiswa dan ...