Arthavidya Jurnal Ilmiah Ekonomi
Vol 25 No 2 (2023): Oktober

PENGARUH MOTIVASI EKSTRINSIK DAN INSENTIF TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN CV GEPREK JON X PAPA RISOL

Al Fathoni, Ahmad Syihabuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2023

Abstract

Abstrak: Pengaruh motivasi ekstrinsik dan insentif terhadap kinerja karyawan CV Geprek Jon X Papa Risol penting untuk dilakukan penelitian, karena untuk mengetahui dan menganalisis sejauh mana pengaruh motivasi ekstrinsik dan insentif terhadap produktivitas kinerja karyawan CV Geprek Jon X Papa Risol. Dalam penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel yang dijadikan objek penelitian sebanyak 100 orang yang diambil dari keseluruhan karyawan CV Geprek Jon X Papa Risol. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah penyebaran kuesioner. Metode analisis data penelitian menggunakan uji instrumen (uji validitas dan uji reliabilitas), uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis uji parsial (t). Hasil penelitian merujuk pada pengaruh produktivitas kerja karyawan CV Geprek Jon X Papa Risol dengan adanya pemberian motivasi ekstrinsik dan insentif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

arthavidya

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Arthavidya diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Wisnuwardhana Malang yang memuat kajian ilmiah dibidang manajemen dan keuangan. Redaksi menerima artikel yang inovatif serta menantang untuk memicu lahirnya inovasi konsep dan praktik dibidang manajemen dan keuangan. Jurnal ...