De`Teksi : Jurnal Teknik Sipil
Vol. 8 No. 2 (2023): De'Teksi : Jurnal Teknik Sipil

PERENCANAAN PERKUATAN SOIL NAILING SEBAGAI ALTERNATIF STABITAS LERENG PADA JALAN LINTAS SELATAN LOT 6 TULUNGAGUNG MENGGUNAKAN METODE MANUAL BISHOP DAN BAJI

Hidayatulloh, Rizki (Unknown)
Endah Fatmawati, Laily (Unknown)
Widhiarto, Herry (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Jalan lintas selatan lot 6 Tulungagung merupakan jalan nasional yang menghubungkan Kabupaten Tulungagung dengan Kabupaten Trenggalek. Pada saat pembangunan terdapat kawasan rawan longsor mulai STA 14+100 sampai dengan STA 14+400 pada jalur tersebut. Metode Bishop digunakan dalam melakukan analisis stabilitas lereng dengan menggunakan perhitungan manual. Nilai faktor keamanan untuk stabilitas lereng kondisi eksisting diperoleh sebesar 0,381 untuk perhitungan manual, nilai ini kurang dari 1,35 sehingga lereng perlu perkuatan. Soil nailing direncanakan dengan variasi sudut pemasangan 10˚, 15˚, 20˚ sebagai stabilitas lereng pada STA 14+100 sampai dengan STA 14+400. Nilai faktor keamanan stabilitas lereng terbesar dengan perkuatan soil nailing menjadi 2,256 dengan sudut 10 ˚. Hasil analisis semua kontrol stabilitas perkuatan lereng menggunakan soil nailing telah memenuhi nilai SF yaitu 1,5. Oleh karena itu, soil nailing dapat menjadi solusi alternatif stabilitas lereng pada Jalan lintas selatan lot 6 Tulungagung.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

DeTeksi

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Jurnal ini Memiliki bidang keahlian yang terdiri dari Teknik Struktural, Teknik dan Manajemen Konstruksi, Teknik Geoteknik, Teknik Sumber Daya Air, Teknik Transportasi dan Teknik ...