Masalah ganda gizi salah satunya obesitas perlu menjadi perhatian karena dampak jangka panjang yang akan meningkatkan kematian dini pada usia dewasa. Salah satu yang menjadi faktor penyebab obesitas ialah jenis dan asupan Advanced Glycation End Products (AGEs), akan tetap masih belum banyak dilakukan dan masih ada perdebatan asupan AGEs dengan obesitas abdomonial. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan menganalisis jenis dan asupan AGEs dengan obesitas abdominal pada remaja di Kota Jambi. Penelitian menggunakan metode descriptive quantitative correlation dengan pendekatan crossectional dengan penelitian ini adalah remaja usia 15 – 18 tahun sebanyak 90 orang yang dipilih secara purposive sampling. Analisis bivariat dengan uji chi-square dilakukan untuk melihat hubungan antara variabel bebas, karakteristis umum subjek dengan obesitas abdominal. Hasil penelitian yakni jenis kelamin (p=0,04; CI 95%= 1,014 – 5,895), jenis AGEs (p=0,004; CI 95%= 1,506 – 10,402), dan asupan AGEs (p=0,003; CI 95%= 1,516 – 8,694) berhubungan dengan obesitas abdominal. Kesimpulan: Asupan AGEs merupakan risiko paling kuat dengan obesitas abdominal rermaja
Copyrights © 2023