Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan informasi terkait implementasi penerapan e-Kinerja (LAPKIN) telah dirasakan manfaatnya bagi pegawai negeri sipil PNS di Kota Palembang. Aplikasi e-Kinerja digunakan oleh pihak pemerintahuntuk dapat mengukur suatu kinerja (performance) pegawai pemerintah dalam administrasi pelaporan kegiatan harian yang dilakukan oleh pegawai negeri sipil (PNS). Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kualitas layanan dengan menggunakan model webqual dan esqual terhadap websitelaporan kinerja (LAPKIN) dan mengukur kinerja pegawai negeri sipil (PNS) dalam pelaporan kegiatan harian dengan menggunakan website LAPKIN sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (TUPOKSI) di lingkungan pemerintah Kota Palembang. Populasi yang digunakan dalam penelitian adalah PNS dengan jumlah 11.136 pegawai yang bertugas di 52 (lima puluh dua) organisasi perangkat daerah (OPD) yang berada di lingkungan pemerintah Kota Palembang. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 622 responden. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuantitatif (quantitative method). Model yang digunakan dengan menggunakan WebQual, ES-Qual dan work discipline.
Copyrights © 2023