SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 2.1 (2023)

Pengaruh Tingkat Risiko Kredit, Efisiensi dan Pengungkapan Laporan Berkelanjutan Terhadap Nilai Perusahaan Perbankan di Indonesia Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Mediasi

Yasin, Maulana (Unknown)
Wendy, Wendy (Unknown)
Giriati, Giriati (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Non-Performing Loan (NPL), Net Interest Margin (NIM) dan Sustainability Report Disclosure Index (SRDI) terhadap Price to Book Value (PBV) perbankan Indonesia melalui variabel mediasi Return On Asset (ROA). Jenis penelitian adalah kuantitatif, dengan menggunakan data sekunder dalam bentuk data panel laporan keuangan Bank Umum publikasi di BEI periode 2013-2021. Menggunakan teknik analisis jalur (path analysis) dengan program Eviews. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara berurutan, variabel yang memiliki pengaruh langsung terbesar terhadap ROA adalah NIM, NPL dan SRDI. Sedangkan, variabel yang memiliki pengaruh langsung terbesar terhadap PBV adalah NIM, NPL, ROA dan SRDI. Sementara, NIM menjadi variabel yang memiliki total pengaruh terbesar terhadap PBV yang diikuti oleh NPL dan SRDI. Kata Kunci: NPL, NIM, SRDI, PBV, Nilai Perusahaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...