Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Vol. 1 No. 4 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial

PENGARUH BEBAN KERJA DAN STRESS KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN ( STUDI PADA KURIR SHOPEE EXPRESS DI KOTA PASURUAN )

Jovi Lesmana (Universitas Merdeka Pasuruan)
Nurul Akramiah (Universitas Merdeka Pasuruan)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2023

Abstract

Pemberian beban kerja yang efektif perusahaan dapat mengetahui sejauh mana karyawannya dapat diberikan beban kerja yang maksimal dan sejauh mana pengaruhnya terhadap kinerja perusahaan itu sendiri. Faktor lain yang mempengaruhi kinerja karyawan yaitu stress kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh beban kerja dan stres kerja terhadap kinerja karyawan pada kurir shopee express serta mengetahui variabel yang mempunyai pengaruh terhadap kinerja karyawan pada kurir shopee express di Kota Pasuruan.Populasi dalam penelitian ini adalah kurir shopee express di Kota Pasuruan. Sampel sebanyak 70 responden dengan teknik sampling purposive.Teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu yaitu jabatan sebagai kurir dan masa kerja Teknik pengumpulan data dengan kuesioner, sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Beban Kerja (X1) dan Stress Kerja (X2) terhadap Kinerja Karyawan (Y) secara simultan adalah. 0,000. Artinya bahwa nilai sig < 0,05. ,Sehingga dapat disimpulkan bahwa Beban Kerja (X1) dan Stress Kerja (X2) berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan (Y). (2) variabel Beban Kerja (X1) adalah 0,000. Artinya bahwa nilai sig < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh Beban Kerja (X1) terhadap Kinerja Karyawan (Y). (3) Stress Kerja (X2) adalah 0,000 Artinya bahwa nilai sig < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh Stress Kerja (X2) terhadap Kinerja Karyawan (Y).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

triwikrama

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Triwikrama Journal uses a license CC-BY-SA or an equivalent license as the optimal license for the publication, distribution, use, and reuse of scholarly works. This license permits anyone to compose, repair, and make derivative creation even for commercial purposes, ...