Keputusan pilihan karir merupakan suatu proses pengambilan keputusan yang cukup penting dalam kehidupan individu, termasuk keputusan pemilihan rangkaian jurusan perkuliahan, pekerjaan, jabatan dan kedudukan. Keputusan karir menjadi sebuah proses penentuan pilihan karir dari beberapa pilihan berdasarkan pemahaman diri dan pemahaman karir. Permasalahan yang ada pada siswa SMK kelas XII di Yogyakarta adalah kebingungan dalam menentukan pilihan karir, seperti jurusan kuliah atau langsung bekerja. Tujuan penelitian ini yaitu untuk memberikan gambaran dan penambahan keterampilan bagi siswa dalam menentukan atau memilih karir yang sesuai dan tepat ketika mengambil jurusan di perguruan tinggi. Selain itu, memberikan dorongan motivasi kepada siswa dalam belajar. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan (action research) dengan jenis eksperimen, yang di desain sendiri oleh peneliti dan berkolaborasi dengan pihak-pihak terkait yang disesuaikan dengan situasi SMK di Yogyakarta. Pelatihan Goal Setting pada penelitian ini akan diberikan kepada peserta selama 3 hari dengan durasi 4 jam perhari. Materi disampaikan dalam bentuk penyajian alat tes RMIB, ceramah, diskusi, simulasi atau role play, dan adanya permainan sebagai energizer. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai rata-rata dari hasil yang didapatkan pada tes awal 85,23 dan pada tes akhir 92,87. Dari rata-rata mengenai tes awal dan tes akhir pemilihan karir pada siswa SMK, menunjukan adanya peningkatan hasil yang didapat. Hasil analisis pelatihan yang telah dilakukan, diketahui bahwa pelatihan goal setting memang cukup efektif dalam meningkatkan beberapa variabel psikologis, seperti motivasi, orientasi masa depan dan karir.
Copyrights © 2023