Al-Qalb : Jurnal Psikologi Islam
Vol 14, No 2 (2023)

Bimbingan Orang Tua Dalam Menumbuhkan Kesadaran Berpuasa Pada Anak Di Kecamatan Ratatotok, Kabupaten Minahasa Tenggara

Olianda Adistiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Oct 2023

Abstract

Bimbingan orang tua merupakan hal yang sangat penting bagi perkembangan anak khususnya dalam membentuk kesadaran melaksanakan kegiatan keagamaan terutama ibadah puasa. Hal ini karena keluarga merupakan lembaga pendidikan yang pertama bagi anak. Anak yang berada dalam posisi tingkat Sekolah Dasar (7-12 tahun) memiliki pengalaman agama yang dikatakan bebas, bisa bergaul dengan teman dari berbagai macam latar belakang agama, belum bisa membedakan sesuatu yang baik maupun tidak baik, bahkan anak-anak mendapatkan pelajaran agama lebih sedikit dari pelajaran umum. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami tentang bimbingan orang tua dalam menumbuhkan kesadaran berpuasa pada anak di kecamatan Ratatotok, Kabupaten Minahasa Tenggara. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif yang bertujuan untuk memahami fenomena yang terjadi di lokasi penelitian. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa bimbingan orang tua dalam menumbuhkan kesadaran berpuasa pada anak dilakukan dengan dua tahap, yaitu yang pertama memperkenalkan puasa kepada anak dan yang kedua membiasakan anak dalam berpuasa. Dalam memperkenalkan puasa kepada anak orang tua memberikan penjelasan tentang makna puasa, memberikan contoh teladan yang baik dan memberikan media berupa tontonan film anak-anak yang berhubungan dengan puasa. Dalam tahap membiasakan puasa pada anak, orang tua menerapkan puasa secara bertahap dengan puasa beberapa jam, atau puasa setengah hari sesuai kemampuan anak tersebut.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

alqalb

Publisher

Subject

Humanities Education

Description

This journal accepts scientific articles or research reports in general areas of psychology such as education, clinical, industrial and organizational, and religious social psychology. However, the main focus of this journal is the development of Islamic psychology so that this topic will dominate ...