Jurnal IPA Terpadu
Vol 7, No 2 (2023)

PENGEMBANGAN E-MODUL INTERAKTIF BERBASIS CANVA UNTUK MENINGKATKAN MINAT BACA DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI SISTEM EKSKRESI

Lisa Nurahmi Muchlis (Prodi Pendidikan IPA, Universitas Negeri Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia)
Nurhayani H. Muhiddin (Prodi Pendidikan IPA, Universitas Negeri Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia)
Sitti Rahma Yunus (Prodi Pendidikan IPA, Universitas Negeri Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang difokuskan untuk menghasilkan sebuah produk e-modul interaktif berbasis Canva yang bertujuan untuk mengetahui 1) Validitas e-modul interaktif berbasis Canva pada materi sistem ekskresi, 2) Kepraktisan e-modul interaktif berbasis Canva pada materi sistem ekskresi, 3) Peningkatan minat baca peserta didik kelas VIII SMPN 13 Makassar setelah menggunakan e-modul interaktif berbasis Canva pada materi sistem ekskresi, 4) Peningkatan hasil belajar peserta didik kelas VIII SMPN 13 Makassar setelah menggunakan e-modul interaktif berbasis Canva pada materi sistem ekskresi. Jenis penelitian ini adalah Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) dengan model penelitian dan pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Uji coba produk ini dilaksanakan di SMPN 13 Makassar kelas VIII, dengan jumlah subjek 69 orang. Hasil analisis disimpulkan: 1) E-modul interaktif berbasis Canva yang dikembangkan memenuhi kriteria valid, 2) Berdasarkan respons pendidik dan peserta didik, e-modul interaktif berbasis Canva dikatakan praktis dan sangat praktis, 3) Peningkatan minat baca peserta didik dengan N-gain 0,39 pada kategori sedang, 4) ) Peningkatan hasil belajar peserta didik dengan N-gain 0,41 pada kategori sedang.

Copyrights © 2023