Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon
Vol. 11 No. 1 (2023): Maret 2023 - Agustus 2023

MANAJAMEN KEPALA RAUDHATUL ATHFAL DALAM MENINGKATKAN KINERJA DAN MUTU PENDIDIK (STUDI RA NU ASTANAJAPURA CIREBON)

Azizatussoliha, Azizatussoliha (Unknown)
Saifudin, Saifudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2023

Abstract

Dalam dunia Pendidikan seorang pendidik sangat berpengaruh dalam kualitas pendidikan, kualitas pendidikan tidak akan pernah tercapai jika tidak ada upaya peningkatan mutu Pendidik. Seorang Kepala Raudhatul Athfal mempunyai peran yang besar dalam meningkatkan mutu pendidik untuk memajukan Raudhatul Athfal. Oleh sebab itu dibutuhkan Kepala Raudhatul Athfal yang mampu mengelola mutu dalam meningkatkan kualitas Pendidik secara efektif dan efisien. Karena kemajuan Raudhatul Athfal dan pencapaian keberhasilan visi misi lembaga pendidikan sangat dipengaruhi oleh bagaimana Manajemen Kepala Raudhatul Athfal yang baik dan inovatif. Artikel ini bertujuan untuk memberikan gambaran Strategi Kepala Raudhatul Athfal dalam mengelola lembaga Pendidikan untuk menghasilkan Mutu Pendidik yang berkulitas dalam memajukan lembaga untuk menghasilkan siswa yang cerdas dan lulusan yang berkualitas. Dalam penjelasan akan djabarkan, meliputi: 1) Standar Mutu Pendidik di RA NU Astanajapura Kab Cirebon dan 2) Strategi Pengembangan Mutu Pendidik di RA NU Astanajapura Kab Cirebon.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JJB

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Naskah berupa diseminasi hasil penelitian yang dihasilkan oleh ahli, ilmuwan, praktisi, dan mahasiswa dan kajian pustaka dalam bidang Pendidikan Anak Usia Dini dengan lingkup: 1. Pendidikan dan Pembelajaran PAUD: 2. Pendidikan Karakter Anak Usia Dini, 3. Media Pembelajaran PAUD 4. Strategi ...