Jurnal Kesehatan dan Keselamatan Kerja Universitas Halu Oleo
Vol 4, No 2 (2023): Jurnal Kesehatan dan Keselamatan Kerja Universitas Halu Oleo (JK3UHO)

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KECELAKAAN KERJA PADA PETUGAS PEMOTONG RUMPUT DI DINAS LINGKUNGAN HIDUP DAN KEHUTANAN KOTA KENDARI TAHUN 2021

Muh. Rawaldin Sarlan (Universitas Halu Oleo)
Arum Dian Pratiwi (Universitas Halu Oleo)
Putu Eka Meiyana (Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2023

Abstract

Abstrak Keselamatan dan kesehatan kerja merupakan suatu hal yang tidak bisa dipisahkan dari sistem ketenagakerjaan dan sumber daya manusia. Hasil survei awal dan wawancara di Dinas Lingkungan Hidup Kota Kendari pada petugas pemotong rumput yang beranggotakan 29 orang atau pekerja bahwa sering terjadi kecelakaan di tempat kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kecelakaan kerja pada petugas pemotong rumput Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Kendari Tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel pada penelitian ini berjumlah 29 orang yang diambil menggunakan teknik total sampling dimana seluruh populasi dijadikan sebagai sampel penelitian. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dan lembar observasi. Uji statistik menggunakan uji chi-square dengan variabel bebas yaitu masa kerja, kepatuhan dan alat kerja. Hasil penelitian menunjukan sebanyak 16 responden pernah mengalami kecelakaan kerja (55,2 %) tidak pernah 13 responden (44,8 %). Masing-masing hasil uji bivariat variabelnya menunjukkan variabel masa kerja dengan p-vaule =0,454, variabel kepatuhan dengan p-vaule =0,016 dan variabel alat kerja dengan p-vaule =0,002, maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara masa kerja dengan kecelakaan kerja, ada hubungan antara kepatuhan dengan kecelakaan kerja dan ada hubungan antara alat kerja dengan kecelakaan kerja pada petugas pemotong rumput di Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Kendari Tahun 2021. Kata kunci: kecelakaan kerja, kepatuhan alat kerja, masa kerja, petugas pemotong rumput

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jk3uho

Publisher

Subject

Public Health

Description

Artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Kesehatan dan Keselamatan Kerja Unversitas Halu Oleo berasal dari penelitian dalam bidang Kesehatan dan Keselamatan ...